Rabu, 28 September 2016

Wisata Water Park

Nggak cuma Wisata Alam aja lo tetapi Kota Madiun juga punya Wisata Water Park. Buat kalian yang ingin berwisata datang aja ke tempat-tempat ini.


Dumilah Water Park


Dumilah Water Park berada di jantung Kota Madiun. Tempat wisata di Madiun ini menjadi destinasi tempat wisata utama bagi warga sekitar Madiun. Di Dumilah Water Park para pengunjung dapat beranekaragam permainan air, dan sudah terdapat fasilitas yang memadai. Fasilitas yang dimiliki oleh tempat wisata ini adalah game zone, water zone dan juga terdapat pujasera. Bagi para pengunjung yang hobi memancing, di tempat ini juga terdapat tempat pemancingan. Dumilah Water Park sangatlah cocok sebagai tujuan liburan akhir pekan bersama keluarga, disini juga tersedia berbagai wahana permainan untuk anak.

Tirtonirmolo Waterpark



Sebuah taman rekreasi air bernama taman wisata tirtonirmolo waterpark merupakan tempat yang tepat untuk anda kunjungi bersama keluarga. Tempat ini memiliki beberapa fasilitas unggulan seperti, kolam seluncur, kolam laba-laba, kolam anak-anak, kolam air mancur, taman air, kolam renang dewasa, ember tumpah, dan masih banyak lagi.

Sun City and Theme Park



Sun City Water and Theme Park adalah salah satu tempat wisata di Madiun yang bisa dikunjungi, sesuai dengan namanya tempat ini menawarkan wahana bermain air dan juga wahana permainan darat (theme park). Tempat wisata ini letaknya sangat strategis karena berada di tengah kotadan berada dalam satu area denganSuncity Mall Madiun tepatnya berada di Jalan S. Parman No.8 Kota Madiun. Sun City Water and Theme Park berlokasi di sebuah kawasan wisata terpadu bersama The Sun Hotel dan Sun City Mall Madiun, selain bisa bermain air di waterpark yang dilengkapi dengan perosotan, kolam arus serta permainan lainnya, pengunjung juga bisa menikmati permainan yang tersedia di Sun City Theme Park.

0 komentar:

Posting Komentar